Download Aplikasi SalingJaga

Layanan
Pelanggan

|

0811 1230 0735
Senin s/d Jumat 08.00 - 17.00 WIB

Tanpa Agen, Premi Jadi Jauh Terjangkau

Pernah ada masanya ketika agen asuransi jiwa berperan bak manusia serba bisa. Mereka menjalani berbagai peran dalam perusahan asuransi. Calon mencari info produk asuransi? mereka yang maju. Nasabah bayar premi? juga dibantu agen.  Butuh mengubah detail polis? ngobrol lewat agen dulu. Ada masalah dengan polis nasabah? pertolongan pertamanya bisa ngobrol dengan agen dulu.  Intinya, agen dituntut untuk gonta ganti fungsi setiap saat, satu waktu jadi tenaga pemasaran, di waktu lain bisa berubah jadi konsultan finansial hingga staf layanan pelanggan.

Namun, masa itu sudah mulia kita lewati. Belakangan, asuransi digital makin banyak bermunculan. Sesuai namanya, nyaris seluruh kegiatan asuransi digital bisa dilakukan via web atau aplikasi digital. Pergeseran ini membawa sebuah perubahan dalam penyelenggaraan jasa asuransi jiwa yang menyenangkan. Pertama, nasabah menjadi lebih berdaya dalam interaksi mereka dengan perusahaan asuransi.  Nasabah asuransi digital memang diberi kemudahan dan keleluasaan melakukan transaksi atau aktivitas asuransinya kapan saja, di mana saja lewat gawai mereka tanpa bantuan agen sama sekali.

Kelebihan lainnya, tanpa agen, premi atau kontribusi yang dibayarkan jadi lebih make sense alias jauh lebih mudah dan terjangkau. Kok bisa? ya bisa dong. Ini dia penjelasannya.

Apa Itu Asuransi Digital?

Sebelum kita bongkar mengapa premi asuransi tanpa agen jauh lebih terjangkau, yuk kita pahami dulu ekosistem yang memungkinkan kegiatan asuransi tanpa agen: Asuransi digital atau asuransi online.

Asuransi online adalah asuransi yang sepenuhnya diakses dan dikelola secara digital melalui aplikasi online. Layaknya asuransi offline, jenis asuransi yang ditawarkan variatif, dari asuransi jiwa, asuransi kesehatan, asuransi kendaraan, asuransi properti dan lainnya.

Asuransi online memungkinkan pesertanya membeli polis, mengajukan klaim, serta melakukan aktivitas terkait asuransi tanpa harus beranjak ke kantor perusahaan asuransi atau menemui agen. Lewat aplikasi online atau web, segala kegiatan di atas dapat dengan efektif dari manapun dan kapanpun selama koneksi internet tersedia. Sebaliknya, perusahaan asuransi juga bisa lebih cepat merespon segala kebutuhan peserta.

Kenapa Asuransi Tanpa Agen Lebih Make Sense?

Umumnya, asuransi jiwa tanpa agen menawarkan nilai premi atau kontribusi yang jauh lebih terjangkau, namun dengan nilai pertanggungan yang tetap maksimal. Hal ini menjadi mungkin karena dengan tidak web atau aplikasi sebagai ujung tombak usahanya, alih-alih agen, perusahaan bisa menghapus pengeluaran berikut

  • Komisi agen. agen mendapatkan penghasilannya dari komisi penjualan produk asuransi. hal ini jelas bisa dipangkas dalam asuransi online karena calon nasabah langsung bisa membeli polis dari web atau aplikasi digital.
  • Biaya atau ongkos-ongkos administratif. dengan sepenuhnya mengandalkan web dan aplikasi, perusahaan bisa menekan biaya operasional yang berhubungan dengan agen, seperti sewa bangunan kantor serta segala keperluan yang mendukung aktivitas asuransi lewat agen.

Dengan tidaknya adanya pos pengeluaran biaya-biaya ini, proses penyelenggaraan jasa asuransi jadi lebih hemat. Imbasnya, perusahaan bisa menekan biaya premi yang harus dibayar nasabah.

Asuransi Jiwa Digital dengan Premi Paling Terjangkau

Asuransi Jiwa SalingJaga Keluarga beroperasi tanpa mengandalkan agen. Oleh karenanya, kamu bisa mendapatkan perlindungan finansial untuk keluarga dan orang-orang yang kamu sayangi dengan premi lebih terjangkau dari asuransi jiwa lainnya.

Harga kontribusi Asuransi SalingJaga Keluarga mulai dari Rp60 ribu pertahun, atau sekitar Rp5 ribu per bulan saja. Dengan harga kontribusi se-budget friendly itu kamu bisa menikmati manfaat-manfaat ini:

  • Opsi Dana Santunan Tutup usia makimal hingga RP 2 Miliar.
  • Proses pendaftaran tanpa perlu cek medis.
  • Berbagai manfaat tambahan seperti kesempatan ikut kegiatan komunitas SalingJaga berupa Webinar, Playdate, dan Good Game yang mempertemukanmu dengan beragam profesional di bidangnya, layanan gratis pengurusan jenazah, konsultasi dengan perencana keuangan.

Cara Daftar  Asuransi SalingJaga Keluarga

Untuk dapat menikmati segala manfaat di atas dengan biaya kontribusi yang sangat terjangkau, kamu bisa daftar lewat aplikasi Kitabisa dengan ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi Kitabisa. Jika belum punya aplikasinya, kamu bisa download di App Store atau Play Store;
  • Pilih menu SalingJaga;

  • Klik tombol “Aktifkan Keanggotaan” di halaman SalingJaga;
  • Isi data yang dibutuhkan sampai selesai;
  • Pilih paket santunan dan periode patungan keanggotaan sesuai kesanggupanmu;
  • Lakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang dipilih.

  • Selamat! Kamu berhasil menjadi anggota SalingJaga Keluarga untuk menjaga orang tersayang dan tolong-menolong antar anggota 🤗


Mudah kan caranya? Tapi, tak usah buru-buru daftar asuransi SalingJaga Keluarga. Jika masih bingung tentang santunan dan kontribusi yang cocok buat kebutuhanmu, kamu bisa konsultasi GRATIS via WhatsApp dengan klik
ktbs.in/konsultasisj.

Yuk, mulai perjalanan perlindungan finansialmu hari ini!

Asuransi SalingJaga